Beranda Publik Politik Pulang Kampung Jadi Gubernur, Warga Banten Juga Senang. Hari Pertama ‘Ngegas’

Pulang Kampung Jadi Gubernur, Warga Banten Juga Senang. Hari Pertama ‘Ngegas’

0
BERBAGI
gubernur baru NTB
Gubernur NTB, Zulkiflimansyah dan wakil gubernur Rohmy Djalilah

Koresponden Koranmerah ( Kamis, 201/9)


Sambutan meriah usai pelantikan menjadi gubernur NTB juga berasal dari warga Banten. Mereka memberikan selamat kepada Zulkiflimansyah yang sukses menjadi gubernur NTB. Dimana diketahui Zul memang sudah 3 priode menjadi anggota DPR RI melalui daerah Banten bahkan pernah mencalonkan diri menjadi gubernur banten walaupun gagal.

“ Kami memberikan ucapan selamat kepada pak zul yang sukses menjadi gubernur NTB. Semoga Pak Zul memberikan kemakmuran bagi warga NTB.” Kata Indah salah satu warga.

Hari pertama setelah dilantik langsung tancap gas, Gubernur NTB, Zulkieflimansyah dan Wakil Gubernur NTB, Siti Rohmi Djalilah, dipanggil khusus oleh Presiden RI, Ir. Joko Widodo. Presiden Jokowi menginstruksikan untuk segera bekerja dan memastikan proses rehabilitasi dan rekonstruksi berjalan dengan baik.

Atas instruksi presiden tersebut, Gubernur dan Wagub NTB itu langsung menggelar koordinasi bersama jajaran Kementerian/Lembaga. Gubernur yang lebih akrab disapa Doktor Zul itu, dalam rapat tersebut, melakukan evaluasi proses penanganan masyarakat terdampak gempa yang telah dilakukan. Terutama menyangkut rumah hunian sementara masyarakat.

“Presiden RI, bapak Joko Widodo menginstruksikan kepada saya dan ibu Wagub untuk memprioritaskan rehabilitasi rekonstruksi pemulihan rumah rumah masyarakat yang terdampak gempa sebelum musim hujan datang, sehingga tidak ada warga yang masih tinggal di tenda pengungsian,” jelas Gubernur Doktor Zul saat Rapat koordinasi Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pasca Bencana yang dipimpin oleh kepala BNPB RI, Willem Rampangilei di Ruang Rapat Utama Kantor Gubernur NTB, Kamis (20/9/18).

Gubernur juga berharap semoga percepatan Hunian sementara (huntara) yang akan dibangun tidak hanya dibangun di Lombok Utara saja. Namun juga di kabupaten lain yang terkena gempa seperti Lombok Timur, Lombok Tengah dan kabupaten yang terkena dampak gempa di Sumbawa.

“Saya harap Huntara bisa segera dibangun karena masyarakat sudah cukup resah hunian belum juga dibangun. Kalau huntara ini sudah dibangun, minimal mereka bisa tidur nyenyak dan memikirkan hal produktif lainnya dan hunian permanen bisa dibangun kemudian,” harapnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here