Program sosial “Bulan Peduli” yang digagas Lembaga Koordinasi Kesejahteraan Sosial (LKKS) Lombok Tengah terus berjalan. Memasuki hari kedua, program ini menyalurkan bantuan sembako kepada para lansia di Kecamatan Pujut dan Praya Timur. Rabu.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Ketua LKKS Lombok Tengah, Baiq Nurul Aini Pathul Bahri, sebagai wujud kepedulian pemerintah terhadap masyarakat yang membutuhkan.
Sebanyak 40 lansia di masing-masing kecamatan menerima paket sembako yang berisi kebutuhan pokok sehari-hari. Di Kecamatan Praya Timur, penyerahan bantuan dilakukan dengan disaksikan oleh Camat H. Lalu Fathurahman, yang menyampaikan apresiasi atas inisiatif sosial ini.
“Program ini tidak hanya sekadar pembagian bantuan, tetapi juga menunjukkan komitmen pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya para lansia,” ujar H. Lalu Fathurahman dalam sambutannya.
Ketua LKKS Lombok Tengah, Baiq Nurul Aini Pathul Bahri, menegaskan bahwa kegiatan ini bukan hanya soal bantuan materi, tetapi juga upaya mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat.
“Kami ingin para lansia merasa diperhatikan dan tetap menjaga kesehatan. Kami juga mengimbau mereka untuk rutin memeriksakan diri ke posyandu dan puskesmas serta tetap aktif bergerak,” ungkap Baiq Nurul Aini.
Selain LKKS, kegiatan ini turut mendapat dukungan dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) dan Dinas Sosial Lombok Tengah. Kehadiran kedua lembaga ini menegaskan pentingnya sinergi antara berbagai pihak dalam mendukung kesejahteraan sosial.
Dengan adanya program “Bulan Peduli”, diharapkan semakin banyak warga yang menerima manfaat, terutama kelompok lansia yang membutuhkan perhatian lebih dalam aspek kesehatan dan kesejahteraan. Program ini rencananya akan terus berlanjut ke kecamatan-kecamatan lain di Lombok Tengah selama bulan ini.